Kamis, 06 Oktober 2011

New Version

Hari ini salah satu keponakanku berkunjung ke rumah. Justin, yang baru kelas satu SD tampaknya baru belajar lagu-lagu nasional di sekolahnya. 

Justin  : "Kuku (bibi), aku bisa nyanyi lagu Halo-halo Bandung lho!"
Aku   : "Oh ya? Coba nyanyikan."
Justin :
Halo-halo Bandung ibu kota periang
Halo-halo Bandung kota kenang-kenangan
Sudah lama beta tidak jumpa dengan kau
Sekarang telah menjadi api
Bung rebut kembali

Setelah mendengar liriknya yang perlu ditambal disana-sini, aku mengajarkan lirik aslinya padanya.

Bagi yang tidak hapal liriknya (hmm... aku tahu seseorang bernama Bella pasti tidak tahu liriknya), silahkan dibandingkan dengan versi yang dinyanyikan Justin.


Halo-halo Bandung ibu kota periangan
Halo-halo Bandung kota kenang-kenangan
Sudah lama beta tidak berjumpa dengan kau
Sekarang telah menjadi lautan api
Mari bung rebut kembali

Justin  : "Kuku, itu lagu Halo-halo Bandung yang baru ya?"
Aku   : "Wakakakaaa.........."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar